PERANGKAT JARINGAN
Jaringan Komputer adalah koneksi yang memumungkinkan dua device atau lebih saling berhubungan baik secara fisik maupun secara logika yang saling berkomunikasi untuk bertukar data atau informasi.
Dalam bertukar data atau informasi tentunya ada pihak yang menerima dan pihak yang memberi. Pihak penerima layanan disebut klien (client) sedangkan yang memberikan layanan disebut peladen (server). Desain tersebut dinamai dengan sistem client-server.
Jaringan komputer dibangun dengan mengkombinasikan antara hardware dan software. Dua buah komputer yang masing-masing memiliki sebuah kartu jaringan, kemudian dikoneksikan melalui kabel maupun tanpa kabel (nirkabel) sebagai media transmisi data, dan terdapat software sistem operasi jaringan akan membentuk sebuah jaringan yang sederhana.
Macam Macam Perangkat Jaringan Komputer
Perangkat jaringan merupakan semua komputer, peripheral, interface card, dan perangkat tambahan yang terhubung dan terkoneksikan ke dalam suatu sistem jaringan untuk melakukan komunikasi data/ informasi. Ada beberapa perangkat umum yang sering digunakan dalam pengaplikasian sistem jaringan komputer,
1. Router
Router adalah perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan suatu jaringan LAN ke suatu jaringan WAN dan mengelola lalu-lintas data di dalamnya. Router juga dapat menentukan jalur terbaik untuk komunikasi data, perangkat ini memliki tabel routing untuk melakukan pencatatan terhadap semua alamat yang berada pada jaringan yang diketahui dan jalur yang mungkin dilalui serta waktu tempuhnya.
2 Hub dan Switch
Switch adalah perangkat jaringan komputer yang juga berfungsi untuk menghubungkan multiple atau beberapa komputer. Switch secara fisik hampir sama dengan hub tetapi untuk logikalnya sama dengan barisan brigde. Switch memiliki 2 tipe, yaitu :
1. Unmanaged Switch, Switch ini merupakan tipe termurah dan biasanya digunakan di rumah, kantor atau bisnis kecil dan rumahan. Fungsi dasar dari switch ini mengelola lalu lintas data antara periperal satu dengan peripheral yang lainnya.
2. Managed Switch, Switch ini lebih mahal dari switch biasanya, keunggulan switch ini terdapat perangkat lunak yang memungkinkan pengguna untuk melakukan konfigurasi pada switch, elakukan segmentasi pada jaringan dengan konsep VLAN, dll.
3. Access Point
Access point berfungsi untuk mengizinkan atau menolak perangkat yang memiliki akses wifi (misalnya laptop, PDA, smartphoe, dkk) untuk terhubung dengan jaringan lokal yang sama. … Sebagai Hub, access point akan menghubungkan jaringan lokal yang menggunakan kabel dengan jaringan nirkabel atau wireless
4. Repeater
REPEATER
Repeater adalah perangkat yang berfungsi untuk meregenerasi atau memperkuat sinyal-sinyal yang masuk. Repeater akan berusaha untuk mempertahankan integritas sinyal jaringan dan mencegah adanya degradasi sampai paket-paket data menuju tujuan. Kelemahan repeater yaitu tidak bisa melakukan filter traffic dalam jaringan, Sehingga semua daa yang masuk akan tersebar pada segmen-segmen LAN tanpa melakukan perhitungan apakah data tersebut dibutuhkan atau tidak.
5. Bridge
Bridge adalah peranti yang berfungsi meneruskan lalu lintas antara segmen jaringan berdasar informasi pada lapisan data link. Bridge juga bisa membagi satu buah jaringan yang besar kedalam beberapa jaringan kecil.
6.Network Interface Card
NIC atau Lan Card expansion board yang digunakan agar komputer bisa terhubung dengan jaringan. LAN Card terdiri dari berbagai jenis yang bisa dilihat dari kecepatannya, Ethernet terbagi menjadi empat jenis, yakni sebagai berikut:
1. 10 Mbit/detik, yang sering disebut sebagai Ethernet.
2. 100 Mbit/detik, yang sering disebut sebagai Fast Ethernet.
3. 1000 Mbit/detik atau 1 Gbit/detik, yang sering disebut sebagai Gigabit Ethernet.
4. 10000 Mbit/detik atau 10 Gbit/detik, biasa disebut TenGig.
7. Wireless Card
Fungsi Wireless Card
pada laptop yaitu menghubungkan laptop pada jaringan tanpa menggunakan kabel, selain itu wireless juga dapat menerima sinyal dari penrangkat lain agar laptop dapat terhubung ke jaringan komputer atau jaringan internet.
pada laptop yaitu menghubungkan laptop pada jaringan tanpa menggunakan kabel, selain itu wireless juga dapat menerima sinyal dari penrangkat lain agar laptop dapat terhubung ke jaringan komputer atau jaringan internet.
Komentar
Posting Komentar